Lumajang, (Onenewsjatim) – Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan, dalam kunjungannya ke PG Jatiroto Lumajang, Jawa Timur, menyatakan optimisme atas upaya pemerintah dalam mencapai swasembada gula nasional.
Dalam acara Kick Off Program Manis Menuju Swadaya Gula Nasional, Menko Pangan menyampaikan sejumlah strategi yang telah dan akan dilakukan untuk meningkatkan produksi gula dalam negeri.
"Kita sudah mulai melihat hasil dari penerapan teknologi modern dalam pertanian tebu. Penggunaan drone, sistem irigasi yang lebih efisien, dan bibit unggul telah meningkatkan produktivitas secara signifikan," ujar Zulkifli Hasan, di Lumajang, Rabu (20/11/2024)
Selain peningkatan produktivitas di lahan yang sudah ada, pemerintah juga tengah mengembangkan lahan-lahan baru, terutama di daerah Merauke.
"Dengan perluasan lahan tanam dan peningkatan produktivitas, kita yakin target swasembada gula dapat tercapai sebelum tahun 2028," tambahnya.
Salah satu upaya yang dilakukan pemerintah adalah dengan memberikan paket teknologi kepada petani, seperti bibit unggul dan pupuk berkualitas. Selain itu, pemerintah juga tengah mengembangkan lahan-lahan baru, terutama di wilayah timur Indonesia seperti Merauke.
"Target kita adalah swasembada pangan bisa tercapai sebelum tahun 2028," tegas Mendag Zulkifli.
Upaya pemerintah dalam meningkatkan produktivitas pertanian dan membuka lahan-lahan baru.
"Kita ingin mencapai paritas yang unggul, sehingga produktivitas pertanian kita bisa terus meningkat. Saya mencontohkan peningkatan produksi dari 2,2 menjadi 2,4 yang menunjukkan adanya peningkatan signifikan," terangnya
Menteri Zulkifli juga menyampaikan bahwa peningkatan produktivitas dan perluasan lahan akan berdampak positif bagi petani.
“Petani akan mendapatkan keuntungan yang lebih besar, sehingga mereka akan semakin termotivasi untuk menanam tebu,” katanya.
Zulkifli Hasan juga menekankan pentingnya peran petani dalam mencapai target tersebut.
"Kami akan terus memberikan dukungan kepada petani, baik dalam bentuk penyediaan teknologi maupun akses terhadap pasar yang lebih luas. Dengan demikian, petani akan semakin sejahtera dan termotivasi untuk terus meningkatkan produksi," pungkasnya.(Imam)
FOLLOW THE Onenewsjatim AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow Onenewsjatim on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram