-->

25/09/2024

Babinsa dan Bhabinkamtibmas Sarikemuning Gelar Patroli Malam

Babinsa dan Bhabinkamtibmas Sarikemuning Gelar Patroli Malam


Lumajang, (Onenewsjatim)
-Guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Babinsa bersama Bhabinkamtibmas Sarikemuning, melaksanakan patroli wilayah. Kegiatan patroli yang digelar di lingkungan Dusun Maduran RT 002 RW 003, Desa Sarikemuning, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, pada Selasa (24/9/2024) malam.

Patroli gabungan yang melibatkan berbagai elemen keamanan tersebut bertujuan untuk menciptakan situasi yang aman, tertib, dan tenteram di lingkungan setempat. Selain itu, patroli tersebut juga ditujukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga keamanan di lingkungannya serta menanggulangi kemungkinan gangguan yang dapat memengaruhi ketertiban umum.

Dalam kesempatan itu, Babinsa Sarikemuning Serda Muhammad Triwijayanto menjelaskan, bahwa kegiatan patroli gabungan Babinsa dan Bhabinkamtibmas merupakan bentuk sinergi antara TNI, Polri, dalam membina kesadaran serta masyarakat dalam menjaga stabilitas wilayah. 

"Kami terus berupaya untuk membangun kebersamaan dan kerjasama dengan masyarakat, karena keamanan bukan hanya tanggung jawab aparat, tetapi juga seluruh elemen masyarakat. Patroli ini adalah salah satu upaya kami untuk memastikan warga merasa aman dan terlindungi," kata dia.

Sementara itu, Bripka Romi Rudika., selaku Bhabinkamtibmas Sarikemunig, menambahkan bahwa patroli bersama, tidak hanya bertujuan untuk menindak segala bentuk potensi gangguan keamanan, tetapi juga untuk meningkatkan kesadaran warga terhadap ancaman-ancaman yang mungkin timbul. 

"Kami berharap melalui patroli ini, warga semakin memahami pentingnya menjaga keamanan lingkungan secara bersama-sama. Tanggung jawab keamanan ada pada semua pihak, dan masyarakat harus aktif dalam melaporkan jika ada hal-hal yang mencurigakan," pungkasnya. 

Dengan adanya patroli tersebut, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya keamanan dan ketertiban, serta semakin aktif berpartisipasi dalam menjaga desanya dari ancaman gangguan keamanan. Keberhasilan dalam menjaga keamanan wilayah tidak hanya menjadi tanggung jawab aparat, tetapi merupakan tugas bersama seluruh komponen masyarakat. (Pendim0821)

Baca Artikel Terkait Lainnya

Baca juga Artikel Lainnya

© Copyright 2024 Onenewsjatim | All Right Reserved
close