Lumajang, (Onenewsjatim) - Dandim 0821/Lumajang Letkol Czi Gunawan Indra Y. T., S.T., M.M., menghadiri acara Dharma Santi dalam rangka memperingati hari raya Nyepi Tahun Baru Saka 1945/2023 bertempat di Pura Mandhara Giri Semeru Agung Lumajang, Sabtu (8/4/2023)
Dengan tema "Melalui Dharma Agama dan Dharma Negara Kita Sukseskan Pesta Demokrasi Indonesia", Acara tersebut dihadiri oleh Dandim 0821/Lumajang Letkol Czi Gunawan Indra Y. T., S.T., M.M., Kapolres Lumajang AKBP Boy Jeckson Situmorang S.H., S.I.K., M.H., Ketua PHDI Jawa Timur Anum Mudiana, Ketua PHDI Lumajang Teguh Widodo S.Sos.H, dan diikuti oleh para pemuka agama Hindu dan masyarakat setempat.
Usai kegiatan saat di temui Tim Pendim, Dandim menyampaikan ucapan selamat kepada umat Hindu khusunya di wilayah Kabupaten Lumajang yang merayakan hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1945/2023.
"Selamat Hari Raya Nyepi kepada umat Hindu, Kami dari TNI siap mendukung kegiatan-kegiatan agama dan budaya seperti ini untuk menjaga kerukunan antara umat beragama," ujarnya.
Lebih lanjut, dirinya juga mengajak kepada semua pihak untuk menjaga kerukunan antarumat beragama dan saling menghormati perbedaan di tengah-tengah masyarakat Lumajang yang multikultural.
"Kita harus senantiasa menjaga persaudaraan dan toleransi antarumat beragama agar tercipta keamanan dan ketentraman dalam bermasyarakat," pungkasnya. (Pendim0821).
FOLLOW THE Onenewsjatim AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow Onenewsjatim on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram