-->

08/03/2024

Enam Truk Pasir Diterjang Banjir Lahar Dingin Gunung Semeru

Enam Truk Pasir Diterjang Banjir Lahar Dingin Gunung Semeru


Lumajang, (Onenewsjatim)
-Banjir lahar dingin dari Gunung Semeru menerjang enam truk penambang pasir di Daerah Aliran Sungai (DAS) Regoyo di Desa Gonodruso, Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Jumat (8/3/2024).

Dalam video viral di media sosial, ada 6 truk pasir terseret banjir lahar dingin. Bahkan karena panik sopir truk naik ke atap  untuk menyelamatkan diri.

Menurut warga sekitar, sebelum terjebak banjir lahar dingin, truk pasir hendak keluar dari area tambang karena sudah mendapatkan informasi ada banjir lahar dingin.

Namun, truk berwarna biru yang berada di depan tiba-tiba mengalami patah as roda sehingga tidak bisa bergerak.

Akibatnya, lima truk yang berada di belakang ikut berhenti, hingga banjir lahar dingin tiba-tiba menerjang.

"Truk yang berada didepan roda asnya patah, jadi tidak bisa jalan akhirnya semua ikut terjebak," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Pencegahan Kesiapsiagaan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lumajang Wawan Hadi menghimbau para penambang pasir agar menjauhi aliran lahar dingin Gunung Semeru ketika hujan mengguyur.

"Kami menghimbau kepada masyarakat maupun penambang bahwa situasi seperti tetap waspada karena hujan ini sewaktu-waktu bisa menyebabkan banjir lahar dingin," ujarnya. (Imam)

"






Baca Artikel Terkait Lainnya

Baca juga Artikel Lainnya

© Copyright 2024 Onenewsjatim | All Right Reserved
close