-->

29/06/2024

Pelepasan Siswa TK Kartika IV-70 Lumajang, Ini Pesan Dandim

Pelepasan Siswa TK Kartika IV-70 Lumajang, Ini Pesan Dandim


Lumajang, (Onenewsjatim) - T
K Kartika IV-70 Lumajang menggelar acara pelepasan putra-putri Kelompok B angkatan 2023/2024 di Rumah Makan Pondok Asri Lumajang, Sabtu (29/6/2024). Acara ini dihadiri oleh Dandim 0821/Lumajang Letkol Inf Ronny Wijaya Koesuma selaku pembina TK Kartika IV-70 Lumajang, para orang tua murid, dan tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Dandim 0821/Lumajang Letkol Inf Ronny Wijaya Koesuma memberikan motivasi kepada para siswa-siswi untuk memiliki cita-cita yang tinggi dan tidak mudah menyerah dalam meraihnya. 

"Gantungkan cita-citamu setinggi langit, ketika engkau sudah sampai disana maka engkau akan berada di antara bintang bertaburan," kata Dandim, memberikan motivasi kepada para siswa-siswi. 

Dandim berpesan agar anak-anak terus belajar dan bersemangat untuk mencapai cita-cita mereka.

Dandim 0821/Lumajang juga mengapresiasi peran TK Kartika IV-70 dalam memberikan pendidikan usia dini yang berkualitas bagi anak-anak.

"Kami berharap TK Kartika IV-70 dapat terus berkembang dan menjadi lembaga pendidikan yang unggul di Lumajang," Harapnya.

Pelepasan siswa TK Kartika IV-70 Lumajang merupakan momen penting bagi anak-anak untuk memulai langkah baru menuju masa depan yang cerah. 

"Dengan pendidikan yang berkualitas dan motivasi yang kuat, diharapkan anak-anak ini dapat meraih cita-cita mereka dan menjadi pribadi yang sukses dan berguna bagi bangsa dan negara," Jelas Dandim berpesan. (Imam) 

Baca Artikel Terkait Lainnya

Baca juga Artikel Lainnya

© Copyright 2024 Onenewsjatim | All Right Reserved
close