-->

15/11/2024

Pengurus PWI Lumajang Resmi Dilantik, Siap Berkontribusi untuk Lumajang

Pengurus PWI Lumajang Resmi Dilantik, Siap Berkontribusi untuk Lumajang


Lumajang, (Onenewsjatim)
-Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Lumajang periode 2024-2027 resmi dilantik oleh Wakil Ketua Bidang Organisasi PWI Jatim, Machmud Suhermono di Gedung Panti PKK Kabupaten Lumajang, Jumat (15/11/2024). 

Hadir dalam acara tersebut Penjabat (Pj) Bupati Lumajang, Muspida Plus, Kepala OPD, dan puluhan undangan lainnya.

Dalam kesempatan tersebut, Penjabat (Pj) Bupati Lumajang, Indah Wahyuni, menekankan pentingnya peran media dalam pembangunan daerah. 

"Media adalah mitra strategis pemerintah dalam membangun Lumajang," tegas Indah Wahyuni

Ia menjelaskan bahwa pemerintah, masyarakat, dan media merupakan tiga pilar utama dalam proses pembangunan. 

"Tanpa adanya media, kita tidak akan mampu menjangkau masyarakat luas," imbuhnya.

Yuyun juga menyampaikan bahwa pemerintah daerah sangat terbuka terhadap masukan dan kritik dari media.

"Kami berharap adanya sinergi yang kuat antara pemerintah dan media," ujarnya.

Lebih lanjut, Yuyun menjelaskan bahwa media memiliki peran krusial dalam mensosialisasikan program-program pemerintah kepada masyarakat. 

"Dengan adanya media, masyarakat dapat mengetahui program-program yang telah dan sedang dilaksanakan oleh pemerintah," ungkapnya.

Dirinya juga menyampaikan harapannya agar media dapat berperan aktif dalam mengawal pembangunan di Lumajang. 

"Kami berharap media dapat menjadi jembatan antara pemerintah dan masyarakat," tuturnya 

Wakil Ketua Bidang Organisasi PWI Jatim, Machmud Suhermono, menekankan pentingnya peran wartawan dalam meningkatkan literasi media di masyarakat. Karena di era digital seperti sekarang, masyarakat sangat rentan terhadap hoaks dan provokasi.

"Wartawan memiliki peran penting dalam memberikan edukasi kepada masyarakat agar tidak mudah terprovokasi," ujarnya.

Machmud juga menyampaikan bahwa wartawan harus aktif dalam memberikan pendidikan politik kepada masyarakat. 

"Dengan literasi politik yang baik, masyarakat akan lebih cerdas dalam memilih pemimpin dan tidak mudah terpengaruh oleh isu-isu yang tidak benar,”terangnya.

Lebih lanjut, Machmud berharap PWI Lumajang dapat menjadi garda terdepan dalam menjaga kondusivitas di daerah

"Wartawan harus menjadi jembatan antara pemerintah dan masyarakat. Dengan memberikan informasi yang akurat dan berimbang, wartawan dapat membantu menciptakan suasana yang damai dan harmonis,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua PWI Lumajang yang baru, Mujibul Choir, menyampaikan bahwa pihaknya akan fokus pada peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) wartawan melalui berbagai program. Salah satunya adalah dengan menggelar pelatihan jurnalistik secara berkala. 

"Selain pelatihan, kami juga akan kembali menyelenggarakan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) pada tahun 2025. Dengan begitu, kami berharap kualitas karya jurnalistik di Lumajang semakin baik dan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat,"   Pungkasnya.  (Imam)

Baca Artikel Terkait Lainnya

Baca juga Artikel Lainnya

© Copyright 2024 Onenewsjatim | All Right Reserved
close