-->

16/01/2025

Babinsa Grati Bantu Petani Raih Hasil Maksimal dari Lahan 0,8 Hektar

Babinsa Grati Bantu Petani Raih Hasil Maksimal dari Lahan 0,8 Hektar


Lumajang, (Onenewsjatim)
-Dalam upaya mendukung ketahanan pangan nasional, Babinsa Grati Koramil 0821-19/Sumbersuko, Serda Ardiyoso, melaksanakan pendampingan kepada petani dalam panen jagung di lahan seluas 0,8 hektar milik Suwari, anggota Kelompok Tani (Poktan) Rais Kiri di Dusun Curah Jero, Desa Grati, Kecamatan Sumbersuko, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Kamis (16/1/2025).

Disela kegiatannya, Serda Ardiyoso menyampaikan pendampingan itu merupakan bagian dari komitmen TNI dalam menjalin sinergi bersama petani guna meningkatkan hasil panen serta mendukung program swasembada pangan.

"Dengan kegiatan pendampingan ini, merupakan wujud sinergi kepada petani melakukan pemanenan jagung dengan hasil yang lebih baik," ujar dia.

Ia juga menambahkan, kehadiran Babinsa dalam kegiatan pertanian mencerminkan komitmen TNI sebagai mitra strategis petani dalam mendorong produktivitas sektor pertanian. Selain memberikan dukungan teknis, pendampingan itu diharapkan mampu meningkatkan kepercayaan diri petani dalam mengelola hasil pertanian serta menjalin hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat petani.

Ketua Kelompok Tani Rais Kiri, Ngatu, mengapresiasi kehadiran Babinsa yang tidak hanya memberikan dukungan moril tetapi juga berperan aktif dalam berbagai tahapan proses pertanian.

“Dalam panen kali ini, lahan milik Suwari menghasilkan 6,25 kuintal jagung. Upaya ini juga bertujuan untuk memperkuat ketahanan pangan, khususnya di wilayah Kecamatan  Sumbersuko,” pungkasnya. (Pendim0821)

Baca Artikel Terkait Lainnya

Baca juga Artikel Lainnya

© Copyright 2024 Onenewsjatim | All Right Reserved