Lumajang (Onenewsjatim) – Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama di bulan Ramadan, Polres Lumajang mengadakan kegiatan berbagi takjil kepada para pengguna jalan di depan Mapolres Lumajang, Jumat (7/3/2025). Sebanyak 1001 paket takjil dibagikan kepada masyarakat yang melintas, hanya dalam waktu 10 menit seluruh paket habis terdistribusi.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Wakapolres Lumajang Kompol A. Risky Fardian Caropeboka, serta diikuti oleh sejumlah pejabat utama Polres Lumajang, di antaranya Kasat Lantas AKP Mohammad Syaikhu, Kabag Ops Kompol Jauhar Ma'arif, dan Kasat Binmas Iptu Irdani Isma.
Kapolres Lumajang AKBP Alex Sandy Siregar menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan inisiatif dari anggota Polres Lumajang sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa.
"Bagi takjil hari ini merupakan kegiatan yang sifatnya inisiatif. Anggota Polres Lumajang tergerak hatinya untuk berbagi dengan masyarakat yang melintas dan sedang bersiap berbuka puasa. Tidak ada tujuan lain selain mengharapkan ridha dari Allah SWT," ujar AKBP Alex Sandy Siregar.
Ia juga menambahkan bahwa kegiatan berbagi takjil ini tidak hanya dilakukan di satu tempat, tetapi akan berpindah lokasi sesuai hasil survei tim Polres Lumajang.
"Kami berencana melaksanakan kegiatan ini di beberapa titik yang sudah kami survei, khususnya di lokasi yang banyak dilintasi masyarakat yang membutuhkan takjil untuk berbuka puasa. Setiap kegiatan, kami menargetkan pembagian 1001 paket takjil," tambahnya.
Salah satu pengguna jalan, Andi (35), mengaku senang dengan adanya pembagian takjil ini.
"Alhamdulillah, kegiatan seperti ini sangat membantu kami yang sedang dalam perjalanan dan belum sempat membeli makanan untuk berbuka. Semoga kegiatan ini bisa terus berlanjut," ujarnya.
Kegiatan ini menunjukkan kepedulian dan kehadiran Polri di tengah masyarakat, khususnya dalam mendukung kelancaran ibadah puasa selama bulan Ramadan. Dengan adanya program ini, diharapkan semakin banyak masyarakat yang terbantu dalam menjalankan ibadah puasa dengan lancar.
FOLLOW THE Onenewsjatim AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow Onenewsjatim on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram