Lumajang, (Onenewsjatim)- Menjelang Hari Raya Idul Fitri, Polres Lumajang bersama Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kabupaten Lumajang melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Pasar Baru Lumajang pada Rabu (12/3/2025).
Sidak ini bertujuan untuk memantau langsung kondisi harga dan ketersediaan bahan pokok, terutama minyak goreng, guna memastikan kebutuhan masyarakat terpenuhi selama Lebaran.
Dalam sidak tersebut, petugas tidak hanya mengecek harga bahan pokok, tetapi juga melakukan pengecekan takaran minyak goreng menggunakan alat ukur tera. Hal ini dilakukan untuk memastikan isi kemasan minyak goreng sesuai dengan standar.
Kanit Tipidter Satreskrim Polres Lumajang, Ipda Firdaus Nugraha Wiratama, menjelaskan bahwa kegiatan ini dilakukan untuk memastikan stok bahan pokok, termasuk minyak goreng. "Minyakita", mencukupi kebutuhan masyarakat Lumajang menjelang Idul Fitri.
"Kami ingin memastikan bahwa stok bahan pokok, termasuk minyak goreng, masih mencukupi kebutuhan masyarakat Kabupaten Lumajang menjelang Idul Fitri," ujar Firdaus.
Hasil dari sidak menunjukkan bahwa stok bahan pokok di Pasar Baru Lumajang masih aman dan harga relatif stabil.
"Untuk stok masih aman menjelang hari raya Idul Fitri. Harga bahan pokok masih normal, tidak ada kendala pasokan," tambah Ipda Firdaus.
Pihaknya berjanji akan terus memantau kondisi pasar hingga menjelang hari raya agar masyarakat dapat merayakan Lebaran dengan tenang.
Sementara itu, Rudi, staf bagian perdagangan Diskopindag Lumajang, mengungkapkan bahwa hasil pemeriksaan takaran minyak goreng "Minyakita" menunjukkan hasil yang sesuai, bahkan lebih 10 mili dari 1.000 mili.
Ia mengungkapkan bahwa harga Minyakita di pasaran saat ini dijual seharga Rp 16.000 per liter.
"Harga yang kami temui saat sidak adalah Rp 16.000, namun HET (Harga Eceran Tertinggi) yang ditetapkan untuk Minyakita seharusnya Rp 15.700. Kami akan terus melakukan pengawasan terhadap harga dan kualitas minyak goreng," jelas Rudi.(Imam)
FOLLOW THE Onenewsjatim AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow Onenewsjatim on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram