-->

23/11/2024

Dandim 0821 Lumajang Hadiri Latbakjatrat Terintegrasi Pussenarhanud TA 2024


Lumajang, (Onenewsjatim)-
Komandan Kodim 0821 Lumajang, Letkol Inf Ronny Wijaya Koesuma, menghadiri pelaksanaan Latihan Menembak Senjata Berat (Latbakjatrat) Terintegrasi Pussenarhanud yang berlangsung di Lapangan Tembak AWR Detasemen TNI AU Desa Pandanwangi Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang, Sabtu (23/11/2024). 

Latbakjatrat Terintegrasi TA 2024 tersebut dihadiri Danpussenarhanud Mayor Jendral TNI Hari Arif Wibowo ,S.I.P.,M.Han, Waaslat 3 Bidang Kermamil Brigadir Jenderal TNI Dwi Sasongko, S.E., M.H., Dirsenarhanud Brigjen TNI Elman Nawendro, Dirum arhanud Brigjen TNI Kunto Ridarto, Danlat Kolonel Arh AM. Suhariyadi, Danpusdik Arhanud Brigadir Jenderal TNI I Made Suryawan, S.Sos., Asops Kasdivif 2 Kostrad Kolonel Inf Medi Hariyo Wibowo, M, M.S.C., Pangdam V/Brw diwakili KabagLat Rindam V/Brw Kolonel Inf Gandhu Widya Putra, Dandim 0821 Lumajang Letkol Inf Rony Wijaya Koesuma.

Dalam keterangannya, Dandim 0821/Lumajang menyampaikan apresiasinya terhadap pelaksanaan latihan tersebut yang dinilai sangat penting untuk menjaga kesiapan operasional satuan pertahanan udara. 

"Latihan seperti ini adalah bentuk nyata dari komitmen TNI dalam meningkatkan profesionalisme prajurit, khususnya di bidang pertahanan udara. Kesiapan operasional yang tinggi adalah kunci utama dalam menjaga kedaulatan wilayah Indonesia, terutama dari ancaman udara yang semakin berkembang," ujarnya. 

Menurutnya, kegiatan tersebut tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan kemampuan teknis, tetapi juga menjadi sarana penguatan sinergi antarsatuan TNI dalam operasi gabungan.

"Kerja sama dan koordinasi yang solid adalah elemen vital dalam setiap operasi militer. Latihan terintegrasi ini memastikan bahwa setiap elemen mampu bekerja secara efektif dalam menghadapi tantangan yang ada," tambahnya. 

Selain itu, dirinya menegaskan pentingnya pelatihan ini dalam konteks pertahanan nasional. "Ancaman terhadap kedaulatan udara tidak bisa dianggap remeh. Oleh karena itu, penguasaan teknologi persenjataan modern oleh prajurit adalah hal yang mutlak. Latihan ini membuktikan bahwa TNI siap menjawab setiap tantangan," pungkasnya. (Pendim0821)

Konser Denny Cak Nan Kampanye Akbar Bunda Indah-Yudha Dihadiri Ribuan Warga


Lumajang, (Onenewsjatim)
-Pasangan calon (Paslon) bupati dan wakil bupati Lumajang Indah Amperawati dan Yudha Adji Kusuma menggelar kampanye akbar, Sabtu (23/11/2024) di Stadion Semeru, Kabupaten Lumajang.

Kampanye akbar Paslon nomor urut 02 pada Pilkada Lumajang 2024 tersebut menghadirkan musisi ternama, Denny Caknan.

Konser Denny Caknan dengan lagu-lagu terpopuler, di antaranya, Cundamani, Kartonyono, Sigar, Losdol, Ldr, Pamer bojo x Klebus, Dumes x Kisinan 2, Rungkad dan Wirang menggoyang ribuan warga Lumajang.

Selain hiburan, kampanye ini juga menjadi ajang Bunda-Yudha untuk menegaskan kembali visi dan program unggulan mereka  seperti pemberian seragam sekolah gratis, layanan kesehatan gratis di puskesmas, hingga fasilitas persalinan gratis. Selain itu, ia juga akan fokus pada pengembangan potensi generasi muda melalui berbagai kegiatan positif.

Bunda Indah juga berjanji akan memberikan perhatian khusus pada sektor pertanian dan UMKM. Ia berjanji akan mempermudah akses petani terhadap pupuk serta memberikan dukungan penuh kepada para pedagang kaki lima.

"Saya berjanji akan membantu petani mendapatkan pupuk dengan mudah dan memberdayakan pedagang kaki lima agar bisa berjualan dengan lancar.," ujarnya.

Pada kesempatan itu, Indah-Yudha mendemonstrasikan tata cara pencoblosan yang baik dan benar di hadapan puluhan ribu massa, yang membanjiri stadion.

"Cara mencoblos yang benar, coblos nomor 2 kerudung merah!," seru Indah-Yudha serentak. (Imam)

22/11/2024

Polisi Tangkap Pengedar Sabu di Tiris, Amankan Bukti 4,28 Gram


Probolinggo, (Onenewsjatim)–
Satuan Reserse Narkoba Polres Probolinggo berhasil meringkus seorang pria berinisial SH (33) yang diduga kuat sebagai pengedar narkoba jenis sabu. Penangkapan dilakukan di kediaman tersangka di Desa Pedagangan, Kecamatan Tiris, pada Jumat (22/11).

"Tersangka kami amankan dirumahnya dan berhasil mengamankan barang bukti 4,28 gram sabu," Ungkap Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Wardana melalui Kasat Narkoba AKP Nanang Sugiyono

AKP Nanang mengungkapkan, penangkapan, berdasarkan informasi mengenai aktivitas mencurigakan SH yang sering melakukan transaksi narkoba di wilayah tersebut menjadi dasar bagi kepolisian untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut. 

"Berdasarkan informasi yang akurat, tim Satresnoba langsung bergerak cepat dan berhasil menangkap tersangka di rumahnya," Ujarnya. 

Dalam penggeledahan yang dilakukan, petugas menemukan sejumlah barang bukti yang menguatkan dugaan keterlibatan SH dalam peredaran narkoba. Di antaranya, 9 paket sabu siap edar yang disimpan dalam tas punggung, 1 paket sabu, dan 2 buah timbangan yang disembunyikan di dalam kaleng plastik.

AKP Nanang Sugiyono, menegaskan bahwa penangkapan ini merupakan bentuk komitmen kepolisian dalam memberantas peredaran narkoba. 

"Kami berharap penangkapan SH dapat memberikan efek jera bagi pelaku kejahatan lainnya dan menciptakan lingkungan yang lebih aman bagi masyarakat," Jelasnya. 

Atas perbuatannya, SH dijerat dengan Pasal 114 ayat (1) subsider Pasal 112 ayat (1) Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Ancaman hukuman yang menanti tersangka yakni pidana penjara minimal 5 tahun dan maksimal 20 tahun. (Imam) 


Buntut Foto Mesra Viral, Warga Lumajang Demo Bawa Karangan Bunga dan Foto Ketua DPRD Disilang


Lumajang, (Onenewsjatim)
-Sejumlah warga Lumajang yang tergabung dalam Masyarakat Peduli Moral (MPM) menggelar aksi damai di depan Gedung DPRD Kabupaten Lumajang pada Jumat (21/11/2024) sore.

Mereka datang dengan membawa karangan bunga bertuliskan bertuliskan "Matinya Moral Ketua DPRD Lumajang" dan foto Ketua DPRD, Oktafiani, yang dicoret dengan anda silag merah dibagian wajah.

Aksi ini dipicu oleh beredarnya foto mesra yang diduga melibatkan Oktafiani.

Dalam aksinya, warga menyerahkan langsung karangan bunga dan foto yang dicoret kepada pihak Sekretariat DPRD. Sayangnya, tidak ada satupun anggota dewan, termasuk Oktafiani, yang menemui mereka.

"Kami mendesak Badan Kehormatan Dewan (BKD) untuk segera menindaklanjuti laporan ini. Jika foto tersebut benar, maka harus ada tindakan tegas. Sebaliknya, jika terbukti hoaks, kami meminta pihak kepolisian menangkap para pelaku penyebarkan kegaduhan," ujar Sekretaris MPM, Nur Kholik

Kholik menegaskan bahwa jika tuntutan mereka tidak segera dipenuhi, maka MPM akan kembali menggelar aksi dengan massa yang lebih besar.

"Kami akan terus mengawal kasus ini sampai tuntas," tegasnya.

Menanggapi aksi tersebut, Kepala Fasilitasi Pengawasan Penganggaran dan Kerjasama Setwan Lumajang, Arif Sukamdi, menyampaikan bahwa pihaknya akan menindaklanjuti tuntutan warga sesuai prosedur yang berlaku.

"Kami terima warga dengan baik. Meskipun jam kantor sudah tutup, kami tetap menunggu. Tentu keinginan warga akan kami tindak lanjuti sesuai mekanisme yang berlaku," ungkap Arif.

Hingga saat ini, Ketua DPRD Kabupaten Lumajang, Oktafiyani, belum memberikan tanggapan resmi terkait tudingan tersebut. Upaya konfirmasi yang dilakukan oleh media juga belum membuahkan hasil.(Imam)

Disarpus Lumajang Genjot Literasi Digital Melalui Pelatihan Perpustakaan Desa

Disarpus Lumajang berikan pelatihan Perpustakaan Digital Desa


Lumajang (Onenewsjatim)
– Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Disarpus) Kabupaten Lumajang terus berupaya meningkatkan minat baca dan akses informasi masyarakat melalui program pelatihan perpustakaan Digital desa. Pelatihan ini bertujuan untuk membekali pengelola perpustakaan desa dengan pengetahuan dan keterampilan dalam memanfaatkan teknologi digital, khususnya dalam pengelolaan koleksi digital.

"Kami telah memberikan pelatihan Perpustakaan digital Desa kepada pengelola perpustakaan desa di berbagai kecamatan, termasuk Labruk Lor dan Desa Condro, Kecamatan Pasirian," ujar Tutik Endriyani, Pustakawan Dinas Kearsipan dan Peprustakaan Kab Lumajang

Tutik menjelaskan, meskipun perpustakaan desa belum semuanya memiliki koleksi digital sendiri, namun masyarakat sudah bisa menikmati beragam buku elektronik melalui platform seperti iPusnas.

“Kami mengajarkan para pustakawan desa cara mengakses iPusnas dan memanfaatkan berbagai sumber daya digital lainnya,” ujar Tutik.

Salah satu manfaat utama dari pengembangan perpustakaan digital adalah masyarakat bisa mengakses buku kapan saja dan di mana saja selama memiliki akses internet.

“Ini sangat membantu, terutama bagi anak-anak yang ingin membaca buku cerita atau bagi masyarakat yang ingin menambah pengetahuan,” imbuh Tutik.

Selain itu, Disarpus Lumajang juga membagikan berbagai link yang berisi koleksi buku digital gratis, terutama buku cerita anak. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan minat baca anak-anak sejak usia dini.

"Meskipun belum semua perpustakaan desa memiliki koleksi digital sendiri, namun kami telah menyediakan akses internet dan berbagai sumber daya digital lainnya. Dengan begitu, masyarakat tetap dapat menikmati layanan perpustakaan secara maksimal," tambahnya.

Literasi Digital dan Perpustakaan Digital: Kunci Peningkatan Minat Baca

Tutik juga menekankan pentingnya literasi digital dalam mendukung keberhasilan program perpustakaan digital.

“Keduanya saling melengkapi. Dengan literasi digital, masyarakat dapat memanfaatkan berbagai sumber informasi yang tersedia secara online, termasuk buku-buku elektronik di perpustakaan digital,” jelasnya.

Disarpus Lumajang menargetkan sebanyak 61 perpustakaan desa yang tersebar di berbagai wilayah dapat memberikan layanan perpustakaan digital. Saat ini, sebagian besar perpustakaan desa sudah dilengkapi dengan komputer dan akses internet sehingga masyarakat dapat dengan mudah mengakses berbagai koleksi digital.

"Dengan semakin berkembangnya perpustakaan digital di Kabupaten Lumajang, diharapkan minat baca masyarakat semakin meningkat. Selain itu, perpustakaan desa juga dapat menjadi pusat pembelajaran dan pengembangan diri bagi masyarakat," pungkasnya. (Imam)

Tetapkan Tiga Tersangka, Polda Jatim Ungkap Kronologi Lengkap Carok di Sampang


Surabaya, (Onenewsjatim)
- Polda Jawa Timur membeberkan motif Tiga tersangka pembacokan hingga memgakibatkan korban Jimmy Sugito Putra (44) meninggal dunia.

Peristiwa tersebut terjadi pada Minggu 17 November 2024 lalu, di Desa Ketapang Laok, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Sampang, Madura.

Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Jatim, Kombes Pol. Farman mengatakan, Tiga tersangka pembacokan tersebut berinisial FS, AR dan MS.

"Ketiganya inu merupakan warga Desa Ketapang Laok, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Sampang, Madura," ungkap Kombes Pol. Farman saat konferensi Pers di Polda Jatim, Kamis (21/11).

Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Jatim, Kombes Pol. Farman juga menjelaskan keronologis permasalahan hingga terjadinya pembacokan itu.

Dikatakan oleh Direskrimum Polda Jatim ini,  peristiwa  berawal dari adanya kedatangan secara mendadak H. Slamet Junaidi, ke padepokan Babussalam dalam rangka sowan kepada pemilik Padepokan, yaitu Kyai Mualif. 

"Selanjutnya Kyai Mualif meminta Asrofi untuk mengumpulkan jamaah Dzikir, untuk menyambut kedatangan H. Slamet Junaidi," jelasnya Dirreskrimum Polda Jatim.

Lebih lanjut, Kombes Pol. Farman menjelaskan, kedatangan mendadak tersebut diketahui oleh Kyai Hamduddin saat rombongan lewat depan rumahnya menuju padepokan milik Kyai Mualif (menantu keponakan H. Hamduddin). 

Menimbulkan ketidak senangan Kyai Hamdudin, karena kyai Mualif sebagai menantu keponakan, dan kyai Hamduddin merasa lebih tua, tidak ijin atas kedatangan rombongan H. Selamet Junaidi ke padepokan Kyai Mualif. 

Kemudian dilakukan blockade jalan dengan mobil, Kyai Hamduddin dengan potongan kayu untuk menghalangi akses keluar jalan, dari padepokan milik Kyai Mualif.

Atas pemblokiran tersebut terjadi cekcok antara kelompok Kyai Mualif, yakni Saudara Jimmy Sugito (korban), Muadi, Mat Yasid dan Abdussalam, dengan Kyai Hamduddin untuk membuka blockade, namun kyai Hamduddin menolak dan menyuruh agar keluar lewat jalur lain.

Blockade tersebut berupa kayu dan Mobil Kijang LGX, timbul cekcok. Berikutnya saudara Muadi menyampaikan kepada massa penghadang, dengan kata – kata “Mon Acarok GihDegik Yeh” (kalau mau carok nanti saja). 

"Kemudian rombongan H. Slamet Junaidi meninggalkan Lokasi melalui jalur lain, karena melihat ada rombongan massa bergerak dari rumah H. Hamduddin," terang Kombes Farman.

Sesaat setelah Rombongan Haji Junaidi meninggalkan Lokasi, terjadi percekcokan lanjutan, antara Asrofi dengan Kyai Hamduddin, karena merasa tersinggung atas perbuatan Asrofi yang mengumpulkan Santri Zikir tanpa ijin atau kulo nuwun kepada Kyai Hamdudin yang juga sebagai orang yang ditokohkan di daerah Ketapang Laok.

Antara lain percekcokan nya sebagai berikut : 

Kyai Hamduddin : “Kurang ajar, disini kamu cuma pendatang kok mendatangkan orang. Kurang ajar”. 

Asrofianto : "Kurangajarnya seperti apa? Wong disini cuma mampir. Salahnya dimana? Masak mau ditolak kan tidak enak”. 

Kyai Hamduddin : “Diam kamu, nanti tak tempeleng kamu,”. 

Asrofianto : “Coba kalau berani nempeleng,”. 

Selanjutnya saksi Asrofi ditarik masuk oleh kyai Muhtar kepadepokan dengan dibantu oleh korban atau Saudara Jimmy Sugito Putra. 

Korban Jimmy berusaha melindung saudara Asrofi dari kejaran massa yang marah setelah adu mulut dengan Kyai Hamdudin. 

Selanjutnya dihembuskan Isu, bahwa telah terjadi pemukulan terhadap Kyai Hamdudin yang kemudian membuat massa marah dan menyerang Korban Alm. Jimmy Sugito.

"Kemudian terjadi peristiwa menggunakan kekerasan bersama-sama terhadap orang dengan menggunakan sajam berupa clurit," jelas Kombes Farman.

Akibat kejadian itu, korban atas nama Jimmy Sugito Putra, meninggal dunia pada saat mendapatkan perawatan medis di RSUD Ketapang, Kabupaten Sampang.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol. Dirmanto berharap agar tokoh masyarakat di Madura khususnya dan Jawa Timur pada umumnya, untuk bersama-sama menciptakan keamanan, karena menjelang pemilu ini banyak yang melakukan provokasi.

"Ini kan informasi yang Mis, akhirnya terjadilah penganiayaan itu disana kan," kata Kombes Dirmanto.

Kabidhumas Polda Jatim menghimbau kepada seluruh masyarakat di Jawa Timur, khususnya para tokoh agama, tokoh adat dan tokoh masyarakat, agar senantiasa mengedepankan rasa persaudaraan, persatuan dan kesatuan.

Kombes Dirmanto mengajak seluruh elemen masyarakat termasuk para tokoh, untuk dapat berperan menjadi penyejuk suasana ketika ada konflik sosial.

"Sekali lagi saya mengimbau kepada semuanya ya, tidak hanya di Sampang atau Madura, tapi juga untuk seluruh tokoh di Jawa Timur, mari bersama-sama menciptakan kedamaian terlebih pada Pemilu saat ini," pungkas Kombes Pol. Dirmanto. (red)

21/11/2024

Ratusan Rumah Warga di Lumajang Terendam Banjir, Gegara Sungai Meluap


Lumajang, (Onenewsjatim)
- Hujan deras yang mengguyur wilayah Lumajang pada Rabu (20/11/2024) sore mengakibatkan Sungai Avoer Banter meluap.

Akibatnya, tiga dusun di Desa Rowokangkung, Kecamatan Rowokangkung, yakni Dusun Krajan, Blimbing, dan Banter terendam banjir.

Selain merendam pemukiman warga, banjir juga menggenangi ratusan hektar lahan pertanian milik warga. 

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Lumajang, Yudhi Cahyono mengungkapkan bahwa banjir tersebut telah merendam rumah warga hingga setinggi 60 cm atau sekitar lutut orang dewasa.

"Bencana banjir ini telah menyebabkan sekitar 200 kepala keluarga atau 1000 jiwa terdampak," ujar Yudhi saat dikonfirmasi, Kamis (21/11/2024). 

Menanggapi kejadian ini, BPBD Kabupaten Lumajang telah melakukan sejumlah upaya penanganan, di antaranya dengan melakukan dropping air bersih ke lokasi terdampak. 

Hal ini dilakukan mengingat banjir yang terjadi berpotensi menyebabkan kesulitan akses warga terhadap air bersih.

"Kami terus memantau perkembangan situasi dan akan melakukan upaya terbaik untuk membantu warga yang terdampak," Pungkas Yudhi.

KAI Daop 9 Jember Siaga Hadapi Musim Hujan Ekstrem


Jember, ( Onenewsjatim)–
Antisipasi bencana hidrometeorologi, PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi 9 Jember telah mengambil langkah-langkah proaktif. Menghadapi prediksi cuaca ekstrem dengan curah hujan tinggi di sejumlah wilayah, KAI Daop 9 Jember berupaya menjaga kelancaran dan keselamatan perjalanan kereta api.

Berdasarkan data Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), sejumlah daerah di wilayah kerja Daop 9 Jember berpotensi mengalami hujan lebat dengan intensitas tinggi. 

“Dari data prakiraan cuaca yang dibagikan oleh BMKG melalui situs bmkg.go.id, sejumlah daerah di Daop 9 seperti Kalibaru dan Glenmore di Banyuwangi, Tanggul hingga Kalisat di Jember, Klakah di Lumajang dan sebagian Leces di Probolinggo, pada beberapa hari di bulan November mengalami curah hujan yang tinggi hingga mencapai 400 mm per hari,” kata Cahyo.

Untuk mengantisipasi dampak dari cuaca ekstrem tersebut, KAI Daop 9 Jember telah melakukan sejumlah tindakan preventif.

"Kami telah melakukan normalisasi sungai dan saluran drainase di sekitar jalur kereta api untuk mencegah terjadinya banjir," ujar Cahyo Widiantoro, Manager Hukum dan Humasda KAI Daop 9 Jember. 

Selain itu, penguatan struktur jalur kereta api, seperti pembuatan talut penahan kontruksi jalur KA dan penebangan pohon yang berpotensi tumbang, juga dilakukan secara berkala.

KAI Daop 9 Jember juga telah memperkuat pengawasan jalur kereta api. Petugas secara rutin melakukan pemeriksaan menggunakan kendaraan khusus dan turut serta dalam perjalanan kereta api untuk memantau kondisi jalur secara langsung.

"Kami telah menempatkan alat dan material darurat di berbagai titik strategis," tambah Cahyo. 

Disamping menyiagakan petugas dan memasang alat pendeteksi, KAI Daop 9 juga telah menempatkan Alat Material Untuk Siaga (AMUS) di 8 lokasi, mulai dari Stasiun Pasuruan, Stasiun Probolinggo, Stasiun Klakah, Stasiun Tanggul, Stasiun Jember, Stasiun Kalisat, Stasiun Kalibaru dan Stasiun Ketapang.

AMUS yang disiapkan tersebut berupa pasir dalam karung, bantalan rel, perancah dari besi untuk penahan pondasi jalur, dan lainnya. Sejumlah peralatan ringan hingga alat berat seperti Multi Tie Tamper (MTT) dan excavator juga disiagakan untuk merawat kondisi jalur rel agar tetap aman dilintasi kereta api.

“Bisnis transportasi pada hakikatnya adalah bisnis keselamatan dan pelayanan, sehingga upaya-upaya KAI untuk memitigasi gangguan di musim hujan ini diharapkan mampu meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap transportasi kereta api untuk mendukung konektivitas sehari-hari,” pungkasnya.(Imam)

Adik Kakak Spesialis Pencurian Mobil Ditangkap, Sudah Beraksi di 18 TKP


Tulungagung, (Onenewsjatim) -
Satreskrim Polres Tulungagung sukses mengamankan dua pelaku pencurian mobil pick-up yang terjadi di Desa Pagerwojo, Kabupaten Tulungagung. 

Keberhasilan ini diumumkan dalam konferensi pers oleh Wakapolres Tulungagung, Kompol Christian Bagus Yulianto, S.H., S.I.K., M.Si., yang didampingi oleh Kasat Reskrim, Kasihumas, dan Kanit Pidum di Mapolres Tulungagung.

Pelaku yang diamankan adalah YA (48) dan AS (50), yang diketahui merupakan adik-kakak dan berasal dari Kuningan, Jawa Barat. 

Kasus pencurian ini terjadi pada bulan Oktober 2024, ketika para pelaku mencuri kendaraan roda empat milik Wadji (52) yang tinggal di Desa Samar, Kecamatan Pagerwojo.

Wakapolres Kompol Christian menjelaskan, para pelaku melakukan pencurian dengan cara menandai sasaran pada siang hari dan melakukan survei terhadap target ketika pemiliknya lengah. 

“Pada dini hari, saat korban tidak waspada, mereka menggunakan alat bantu kunci letter T untuk melakukan aksi pencurian," terangnya.

Setelah berhasil mencuri, kendaraan itu dibawa ke wilayah Solo untuk dijual kepada penadah. Pada hari Kamis, 7 November 2024, Unit Resmob Macan Agung Polres Tulungagung, bersama Unit Reskrim Polsek Pagerwojo dan Unit Resmob Polres Kuningan Jawa Barat, berhasil menangkap kedua pelaku di tempat yang berbeda di Kabupaten Kuningan dan Kota Cirebon, Jawa Barat.

"Pelaku adalah saudara kandung dan merupakan residivis dengan perkara yang sama," ungkap Kompol Christian. 

Ia juga mengungkapkan, kedua pelaku telah melakukan pencurian di wilayah Tulungagung pada 3 lokasi, Madiun 1 lokasi, dan Kuningan, Jawa Barat, sebanyak 14 lokasi, dengan sasaran kendaraan mobil pick-up dan truk engkel.

Barang bukti yang berhasil diamankan meliputi satu pucuk senjata api rakitan jenis revolver, empat butir amunisi aktif, dan lima buah mata kunci letter T. 

Saat ini, pihak kepolisian masih mencari barang bukti berupa kendaraan pick-up yang dicuri. 

Tersangka dijerat dengan Pasal 363 KUHP, dengan ancaman pidana penjara maksimal 9 tahun.

Kompol Christian juga mengingatkan kepada masyarakat untuk selalu berhati-hati dalam menyimpan kendaraan mereka dan mengimbau agar setiap orang yang merasa kehilangan segera melapor ke kepolisian. (Tim) 

808 Personel Polda Jatim dan 15 ribu Personel Polres Jajaran, Lakukan Rikes Sebelum Bertugas di TPS

Surabaya, (Onenewsjatim) - Sebanyak 808 personel Polda Jawa Timur dan sekitar 15 ribu personel Polres Jajaran Polda Jatim, melakukan Pemeriksaan Kesehatan (Rikes) sebelum melakukan pengamanan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) dalam rangka Pilkada Serentak 2024, di Jawa Timur. 

Kabidhumas Polda Jatim, Kombes Pol Dirmanto mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memeriksa kesiapan personel, khususnya di bidang kesehatan. 

"Jadi seluruh personel sebelum bertugas melaksanakan pengaman di TPS, kita lakukan pemeriksaan kesehatannya," ujar Kombes Dirmanto, Rabu (20/11)

Kombes Dirmanto menjelaskan, Biddokkes Polda Jatim melakukan tindakan preventif, agar personel dapat menjalankan tugasnya dengan maksimal dalam keadaan sehat. 

Sementara itu, Kabiddokes Polda Jatim Kombes Pol. Dr. dr. M. Khusnan Marzuki. MM., mengatakan kegiatan ini juga untuk mendukung program Asta Cita Presiden RI, yaitu optimalisasi pengaman Pilkada serentak tahun 2024. 

Lebih lanjut, Kabiddokkes Polda Jatim juga menjelaskan, untuk Satuan Kerja (Satker) di jajaran kewilayahan, pemeriksaan kesehatan personel dilaksanakan oleh Siedokkes Polres dan didukung oleh Rumah Sakit Bhayangkara, Rayonisasi Polda Jatim.

"Untuk jumlah personel PAM TPS dari Satker Polda Jatim sebanyak 808 anggota, yang dilakukan pemeriksaan Biddokkes,sedangkan personel Satker di wilayah Polres jajaran Polda Jatim sebanyak 15 ribu anggota yang dilakukan pemeriksaan kesehatan oleh Sidokes dan Rumah Sakit Bhayangkara jajaran Polda Jatim," jelas Kombes Pol. Dr. dr. M. Khusnan Marzuki. MM.

Dikatakan pula oleh Kabiddokkes Polda Jatim, apabila ditemukan personel yang kondisinya tidak samapta atau kurang sehat ada koormorbid penyakit yang beresiko bila melaksanakan tugas di TPS. Biddokkes akan memberikan rekomendasi untuk tidak di tempatkan di TPS.

"Nanti dilaksanakan pemeriksaan kesehatan lebih lanjut terhadap personil tersebut, untuk dilakukan pengobatan," pungkasnya.(*)

20/11/2024

Debat Pilkada Lumajang: Paslon Bunda Indah - Yudha Pertanyakan Kebijakan Petahana Soal Stok Pile


Lumajang, (Onenewsjatim)-
Debat publik calon bupati dan wakil bupati Lumajang yang digelar Rabu (19/11/2024) Rock Convention Center (RCC) Lumajang, menyajikan sejumlah sorotan menarik. Salah satu yang paling mencuri perhatian adalah perdebatan sengit antara kedua pasangan calon terkait kebijakan pengelolaan stok pile pasir dan dampaknya terhadap pendapatan daerah.

Pasangan calon nomor dua, Indah Amperawati dan Yudha Adji Kusuma mempertanyakan efektivitas kebijakan stok pile terpadu yang digagas oleh petahana, Cak Thoriq. 

Bunda Indah merujuk pada data pendapatan pajak pasir sebelum dan sesudah penerapan kebijakan tersebut. Menurutnya, data menunjukkan bahwa pendapatan pajak pasir justru meningkat setelah kebijakan stok pile terpadu dihentikan.

"Data menunjukkan adanya peningkatan pendapatan pajak pasir yang cukup signifikan setelah kebijakan stok pile terpadu dihentikan," tegas Indah. 

Bunda Indah memaparkan, perbedaan mencolok pendapatan pajak pasir dicontohkan tiga bulan, Agustus hingga Oktober 2023, ketika sudah diberlakukan stok pile terpadu, pendapatan pajak pasir itu Rp. 4.695.671.750, 00 sementara pada bulan yang sama di tahun 2024, ketika stok pile sudah ditutup, pendapatan pajak pasir justru meningkat, yaitu Rp. 7.754.779.500,00.

"Lumayan cak, 3 milliar lebih. Juga adanya stok pile terpadu ini, banyak penduduk yang tidak bisa lagi menyewakan lahannya untuk stok pile. Warung banyak tutup, ini yang dikeluarkan masyarakat. Kemudian stok pile itu di jalan nasional, kita tidak mempunyai kewenangan lo, kita tidak bisa menghalangi laju kendaraan tronton berhenti disitu, karena itu jalan nasional," papar Indah.

Ia juga menyoroti dampak sosial dari kebijakan tersebut, seperti menurunnya pendapatan warga sekitar akibat berkurangnya aktivitas sewa lahan dan tutupnya sejumlah warung.

Menanggapi tudingan tersebut, Cak Thoriq mengakui adanya sejumlah permasalahan terkait pengelolaan stok pile selama ini, termasuk banyaknya stok pile yang tidak berizin. Namun, ia berjanji akan memperbaiki situasi tersebut dengan cara mempermudah perizinan bagi pengusaha stok pile yang memenuhi syarat.

"Kami akan mencari solusi terbaik dengan mempermudah perizinan bagi pengusaha stok pile yang memenuhi syarat. Tentu saja, dengan tetap memperhatikan aspek lingkungan dan masyarakat," ujar Cak Thoriq. (Imam)

Polisi Lumajang Berhasil Bongkar 11 Kasus Judi Online Dalam Sebulan


Lumajang , (Onenewsjatim)
- Satreskrim Polres Lumajang berhasil membongkar 11 kasus perjudian dalam sebulan terakhir. Sebanyak 10 kasus di antaranya merupakan perjudian online yang marak melalui aplikasi di ponsel pintar. Satu kasus lainnya merupakan judi konvensional jenis dingdong.

Kapolres Lumajang, AKBP Mohammad Zainur Rofik mengatakan, Polres Lumajang berhasil mengungkap 10 kasus perjudian online dan 1 kasus judi konvensional dalam kurun waktu satu bulan terakhir. 

"Alhamdulillah, dalam rangka mendukung program 100 hari kerja Bapak Presiden, kami berhasil mengungkap sejumlah kasus perjudian, baik itu online maupun konvensional," ujar Kapolres.

Kapolres menjelaskan bahwa para pelaku judi online umumnya melakukan aktivitas mereka melalui aplikasi yang diunduh dari Play Store. Setelah membuat akun dan melakukan deposit, para pemain kemudian dapat memasang taruhan.

"Mereka dianggap menang jika mendapatkan gambar kembar lebih dari empat kali," tambah AKBP Rofik.

Sementara itu, kasus judi konvensional yang berhasil diungkap adalah jenis judi dingdong yang beroperasi di wilayah Tempeh.

Menariknya, para pelaku yang berhasil ditangkap memiliki latar belakang yang beragam. Mulai dari pekerja swasta hingga mahasiswa. 

“Uang taruhan yang berhasil diamankan dari para pelaku bervariasi, namun rata-rata tidak lebih dari Rp10 juta,” ungkap Kapolres.

AKBP Rofik juga menegaskan bahwa pihaknya akan terus berupaya memberantas perjudian di wilayah hukum Polres Lumajang. 

"Kami akan menindak tegas setiap pelaku perjudian sesuai dengan hukum yang berlaku," tegasnya.

Atas perbuatannya, para pelaku dijerat dengan Pasal 27 ayat 2 dan Pasal 45 ayat 3 Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik dengan ancaman hukuman penjara maksimal 10 tahun dan denda Rp10 miliar

Cabup Bunda Indah Tekankan Pentingnya Tata Kelola Pemerintahan untuk Lumajang


Lumajang, (Onenewsjatim)
– Calon Bupati Lumajang Indah Amperawati Masdar Indah Amperawati Masdar menyoroti pentingnya tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih. 

Menurutnya, birokrasi yang efektif adalah kunci untuk memberikan pelayanan publik yang optimal. Indah menekankan bahwa pemimpin harus amanah dan selalu mengutamakan kepentingan masyarakat. 

"Tata kelola pemerintahan intinya tadi soal birokrasi itu memang menjadi inti dari sebuah pemerintahan," jelas Bunda Indah.

Menurut Bunda Indah, ada perbedaan mencolok ketika dan sesudah stok pile terpadu beroperasi. Pada bulan yang sama dengan tahun berbeda, ada beda pendapatan sekitar 3 miliar lebih, sehingga perlu dicari penyebabnya.

"Saya bukan menyerang, tapi Saya menyampaikan data yang sesuai fakta di lapangan. Seperti soal stok pile terpadu," ucapnya.

Ia juga menjelaskan bahwa tugas seorang Wakil Bupati adalah memastikan anggaran daerah digunakan secara tepat dan pelayanan publik berjalan lancar.

"Saya ini memanfaatkan debat ini bukan untuk saling menjatuhkan, tetapi bagaimana kita berdiskusi programnya Cak Toriq yang baik akan kita serap," ujarnya.

Ia menegaskan bahwa setiap program yang dicanangkan harus memberikan manfaat nyata bagi masyarakat banyak, bukan untuk kepentingan pribadi.

Indah menyampaikan apresiasi kepada lawan debatnya dan menyatakan kesiapannya untuk bersinergi jika terpilih sebagai Bupati. Dengan semangat baru, Indah berkomitmen untuk membangun Lumajang yang lebih baik.

Menko Pangan Zulkifli Hasan: Produktivitas Tebu Meningkat Signifikan, Swasembada Gula Semakin Dekat


Lumajang, (Onenewsjatim)
– Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan, dalam kunjungannya ke PG Jatiroto Lumajang, Jawa Timur, menyatakan optimisme atas upaya pemerintah dalam mencapai swasembada gula nasional. 

Dalam acara Kick Off Program Manis Menuju Swadaya Gula Nasional, Menko Pangan menyampaikan sejumlah strategi yang telah dan akan dilakukan untuk meningkatkan produksi gula dalam negeri.

"Kita sudah mulai melihat hasil dari penerapan teknologi modern dalam pertanian tebu. Penggunaan drone, sistem irigasi yang lebih efisien, dan bibit unggul telah meningkatkan produktivitas secara signifikan," ujar Zulkifli Hasan, di Lumajang, Rabu (20/11/2024)

Selain peningkatan produktivitas di lahan yang sudah ada, pemerintah juga tengah mengembangkan lahan-lahan baru, terutama di daerah Merauke.

"Dengan perluasan lahan tanam dan peningkatan produktivitas, kita yakin target swasembada gula dapat tercapai sebelum tahun 2028," tambahnya.

Salah satu upaya yang dilakukan pemerintah adalah dengan memberikan paket teknologi kepada petani, seperti bibit unggul dan pupuk berkualitas. Selain itu, pemerintah juga tengah mengembangkan lahan-lahan baru, terutama di wilayah timur Indonesia seperti Merauke.

"Target kita adalah swasembada pangan bisa tercapai sebelum tahun 2028," tegas Mendag Zulkifli.

Upaya pemerintah dalam meningkatkan produktivitas pertanian dan membuka lahan-lahan baru.

"Kita ingin mencapai paritas yang unggul, sehingga produktivitas pertanian kita bisa terus meningkat. Saya mencontohkan peningkatan produksi dari 2,2 menjadi 2,4 yang menunjukkan adanya peningkatan signifikan," terangnya

Menteri Zulkifli juga menyampaikan bahwa peningkatan produktivitas dan perluasan lahan akan berdampak positif bagi petani. 

“Petani akan mendapatkan keuntungan yang lebih besar, sehingga mereka akan semakin termotivasi untuk menanam tebu,” katanya.

Zulkifli Hasan juga menekankan pentingnya peran petani dalam mencapai target tersebut. 

"Kami akan terus memberikan dukungan kepada petani, baik dalam bentuk penyediaan teknologi maupun akses terhadap pasar yang lebih luas. Dengan demikian, petani akan semakin sejahtera dan termotivasi untuk terus meningkatkan produksi," pungkasnya.(Imam)

Sinergi TNI-Polri: Penanaman Jagung Serentak di Lumajang Dukung Ketahanan Pangan Nasional


Lumajang, (Onenewsjatim)
– Komandan Kodim 0821 Lumajang, Letkol Inf Ronny Wijaya Koesuma, menghadiri kegiatan video conference penanaman benih jagung serentak yang diinisiasi oleh Panglima TNI dan Kapolri, dalam rangka mendukung ketahanan pangan nasional. 

Acara tersebut mengusung tema "Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan Secara Serentak" dan diselenggarakan oleh Polres Lumajang di kawasan Bumi Perkemahan Glagah Arum, Desa Kandangtepus, Kecamatan Senduro, Lumajang, pada Rabu (20/11/2024).

Kepada media, Letkol Inf Ronny Wijaya Koesuma menyampaikan pentingnya sinergi lintas sectoral, untuk mewujudkan ketahanan pangan di tingkat nasional maupun daerah.

“Kegiatan ini merupakan wujud nyata sinergi antara TNI-Polri, dan masyarakat dalam mendukung program ketahanan pangan. Penanaman benih jagung serentak ini diharapkan dapat meningkatkan produktivitas pertanian sekaligus menguatkan ketahanan pangan, khususnya di Kabupaten Lumajang,” ungkapnya

Dandim juga menekankan bahwa sektor pertanian adalah salah satu elemen strategis dalam menjamin stabilitas nasional. Oleh karena itu, TNI siap mendukung upaya yang dilakukan bersama Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat.

Kegiatan tersebut sejalan dengan upaya pemerintah untuk memastikan ketersediaan pangan di tengah berbagai tantangan global, termasuk perubahan iklim dan dinamika ekonomi, Kami tidak hanya fokus pada penanaman jagung, tetapi juga akan mengembangkan berbagai tanaman pangan lainnya sesuai dengan potensi lahan yang ad

“Semoga kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk lebih memanfaatkan potensi lahan yang ada, sehingga hasilnya dapat dirasakan langsung oleh seluruh lapisan masyarakat,” pungkas Dandim. (Pendim 0821).

18/11/2024

Thoriqul Haq Siapkan Event Tahunan Sound Horeq di Pantai Selatan Lumajang


Lumajang, (Onenewsjatim)
-Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Lumajang nomor urut 1, Thoriqul Haq dan Lucita Izza Rafika, menggelar kampanye akbar di Stadion Semeru Lumajang pada Minggu (17/11/2024). 

Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah sound system terkenal seperti Brewok, Indak Production, Bung Woofer, Rahayu, BS, Satria, Singa, Nanda, dan BCD.

Thoriqul Haq, yang akrab disapa Cak Thoriq, dalam pernyataannya setelah kampanye, mengungkapkan kesepakatan yang telah dicapai dengan komunitas sound horeq di Kabupaten Lumajang. Pertama, untuk kegiatan event di Lumajang, khususnya karnaval, diwajibkan menggunakan sound lokal. 

Hal ini bertujuan untuk mendukung penggunaan produk lokal dan membangun sinergi antara komunitas sound horeq dengan masyarakat setempat.

Thoriqul Haq juga menekankan pembatasan-pembatasan yang harus dipatuhi oleh para pemilik sound system. Misalnya, pengaturan volume sound horeq saat melintas di rumah sakit dan masjid, agar tidak mengganggu ketertiban dan kenyamanan warga sekitar. 

"Kalau melintas di rumah sakit dan Masjid harus mematuhkan volumenya, soudnya harus mati dan itu sudah komitmen," ujarnya.

Selain itu, pembatasan volume juga berlaku saat melintas di pemukiman padat penduduk.

 "Satu sisi mereka yang hobi sound horeq kita perfasiltasi, dan masyarakat juga mendapatkan tidak ada gangguan kebisingan atau mendapatkan kenyamanan," ungkapnya.

Dengan adanya kesepakatan ini, Cak Thoriq berharap bahwa kegiatan sound horeq dapat terus berlangsung namun tanpa mengganggu lingkungan sekitar. 

Lebih lanjut, Thoriqul Haq merencanakan untuk mengadakan event tahunan sound horeq di pantai selatan Kabupaten Lumajang. Ini dilakukan agar kegiatan tersebut tetap dapat berlangsung tanpa mengganggu masyarakat sekitar.

"Ada beberapa tempat wisata pantai selatan yang bisa digunakan untuk tempat kegiatan event tahunan sound horeq," pungkasnya.(Imam)

Sinergitas TNI-Polri Hijaukan Lumajang, 2000 Pohon Ditanam di Buper Glagah Arum

wakapolres Lumajang tanam pohon

Lumajang, (Onenewsjatim)
– Dalam upaya menjaga kelestarian lingkungan dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya penghijauan, TNI-Polri di Lumajang menggelar aksi penanaman 2.000 pohon di Bumi Perkemahan Glagah Arum, desa Kandangtepus, kecamatan Senduro, Sabtu (16/11/2024). 

Kegiatan yang melibatkan Perhutani, Pramuka, KKN dari Unisa, Komunitas Peduli Lingkungan, warga masyarakat, serta Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kepala Dinas Kehutanan Sosial ini berlangsung meriah. 

Penanaman ini dipimpin langsung oleh Wakapolres Lumajang, Kompol I Komang Yuwandi Sastra dan Komandan Korem 083/Bdj, Kolonel Inf Setyo Wibowo. 

Mereka secara langsung turun ke lapangan untuk menanam bibit pohon di lahan hutan yang mengalami degradasi.

"Kegiatan penanaman pohon ini merupakan wujud nyata dari kepedulian kita terhadap lingkungan," ungkap Kompol I Komang Yuwandi.

Menurut Kompol I Komang Yuwandi, dengan menanam pohon, pihaknya tidak hanya menghijaukan kembali lahan yang gersang, tetapi juga berkontribusi dalam menjaga keseimbangan ekosistem.

"Dengan menanam pohon, kita turut serta dalam menjaga kelestarian alam dan memberikan manfaat bagi generasi mendatang," ujar Kompol Yuwandi.

Ucapan senada juga disampaikan Danrem 083/Bdj Kolonel Inf Setyo Wibowo yang juga menekankan pentingnya peran semua pihak dalam menjaga lingkungan. 

"Penanaman pohon ini tidak hanya sekadar kegiatan ceremonial, tetapi merupakan aksi nyata untuk menjaga kelestarian alam," ungkapnya.

Ia berharap, pohon-pohon yang ditanam hari ini dapat tumbuh subur dan memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi masyarakat.

Dalam kegiatan penanaman tersebut, berbagai jenis pohon ditanam, seperti mahoni, trembesi, cemara, dan beberapa jenis pohon buah langka ditanam di lahan hutan yang mengalami kegersangan.

Aksi penanaman pohon ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak. 

Masyarakat setempat menyambut baik kegiatan ini dan berharap dapat terus berkelanjutan.

"Kami sangat berterima kasih atas perhatian TNI-Polri dan semua pihak yang terlibat dalam kegiatan ini. Semoga dengan adanya penanaman pohon ini, lingkungan kita menjadi lebih hijau dan asri," ujar Budianto salah seorang warga. (*)

Lumajang Siap Jadi Gudang Pangan untuk Program Makan Bergizi

Pj Bupati Indah Wahyuni

Lumajang, (Onenewsjatim)
– Pemerintah Kabupaten Lumajang menyatakan kesiapannya untuk menjadi salah satu daerah utama dalam pelaksanaan program makan bergizi gratis yang digagas pemerintah pusat. Dengan potensi alam yang melimpah, terutama di sektor pertanian dan perhutanan, Lumajang optimis dapat memenuhi kebutuhan pangan bergizi bagi masyarakat.

Penjabat Bupati Lumajang, Indah Wahyuni, mengungkapkan bahwa Lumajang memiliki beragam komoditas unggulan, mulai dari beras, pisang, susu, hingga talas beneng yang berpotensi diolah menjadi beras analog. Hal ini menunjukkan bahwa daerah ini memiliki keunggulan komparatif untuk mendukung program nasional tersebut.

"Kami berharap program ini tidak hanya memberikan manfaat bagi masyarakat, tetapi juga meningkatkan perekonomian masyarakat di tingkat desa melalui pengembangan produk-produk lokal," ujar Bunda Yuyun.

Tidak hanya sektor pertanian, Lumajang juga memiliki kekuatan besar di bidang perhutanan sosial. Melalui kerja sama masyarakat dalam Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH), berbagai komoditas seperti kapulaga, pisang, talas, dan susu berhasil dikembangkan untuk meningkatkan nilai ekonomi daerah.

“Kami bahkan memiliki talas beneng yang bisa diolah menjadi beras analog, dan ini sangat potensial untuk mendukung kebutuhan program makan bergizi. Menteri Kehutanan telah meninjau langsung dan mengapresiasi potensi ini,” ujarnya.

Dengan melibatkan berbagai potensi lokal, program ini tidak hanya akan memberikan akses pangan bergizi kepada masyarakat, tetapi juga menciptakan nilai tambah bagi para petani dan pelaku usaha lokal.

Melalui program ini, Lumajang optimis dapat memberikan kontribusi nyata bagi pencapaian ketahanan pangan nasional, sekaligus mendukung kesejahteraan masyarakat di berbagai sektor. Pemerintah Kabupaten Lumajang juga berharap dukungan penuh dari pemerintah pusat untuk merealisasikan inisiatif tersebut.

“Program ini adalah langkah strategis untuk memastikan bahwa hasil bumi dan potensi lokal dapat dioptimalkan untuk kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya. (Imam)

17/11/2024

Kampanye Akbar Cak Thoriq-Ning Fika di Lumajang Ricuh


Lumajang, (Onenewsjatim)-
Suasana kampanye akbar pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Lumajang, Thoriqul Haq – Lucita Izza, yang digelar Minggu (17/11/2024) lalu, mendadak memanas. Kericuhan  tengah hiruk pikuk hiburan musik yang menghadirkan sejumlah artis.

Keributan terjadi ditengah hiburan musik, dengan saling dorong dan baku hantam antar pendukung.

Kampanye Cak Thoriq-Ning Fika menghadirkan musik Irul Empal, Aftershine dan Ali Melon di Stadion Semeru Lumajang. Kericuhan pecah saat para pendukung terlibat aksi saling dorong dan baku hamtam.

Aksi saling dorong dan baku hantam antar pendukung sempat terjadi, namun situasi berhasil dikendalikan oleh panitia dan petugas keamanan.

Bahkan, calon bupati dan wakil bupati Lumajang yang akrab disapa Cak Thoriq dan Ning Fika beberapa kali tampak menenangkan peserta kampanye akbar untuk damai.

Pasangan calon nomer urut 1, Thoriqul Haq – Lucita Izza, terus menyuarakan visi dan misinta untuk memajukan Kabupaten Lumajang dihadapan ribuan simpatisan yang hadir.

"Kita kejar bersama-sama dan mewujudkan misi kita untuk Lumajang maju dan makmur," kata Calon Wakil Bupati Lumajang Lucita Izza.

Selain menghadirkan hiburan musik, kampanye akbar Cak Thoriq-Ning Fika ini juga melibatkan sejumlah pelaku UMKM di Lumajang. Kampanye yang dihadiri ribuan simpatisan ini dijaga ketat oleh personel Polres Lumajang dan Kodim 0821 Lumajang.  (Imam)

Polresta Malang Kota Bongkar Praktik TPPO Berkedok Pelatihan Pekerja Migran, Satu CPMI Dianiaya


Kota Malang, (Onenewsjatim)
– Tim Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Malang Kota menggerebek penampungan Calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI) ilegal di wilayah Kecamatan Sukun.

Dalam kasus ini, Dua orang ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO). 

Tersangka pertama seorang perempuan berinisial HNR (45), warga Kecamatan Ampelgading, Kabupaten Malang, dan tersangka kedua pria berinisial DPP (37), warga Kecamatan Sukun, Kota Malang.

Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Nanang Haryono, mengungkapkan detail kasus ini dalam konferensi pers, Jumat (15/11). 

Menurut Kombes Nanang, kasus ini terungkap berkat laporan adanya penganiayaan yang dialami salah satu CPMI.

“Kasus ini bermula dari laporan seorang perempuan berinisial HN (21), yang merupakan CPMI asal Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang,yang mengaku dianiaya oleh HNR, yang sekaligus adalah majikannya,” jelas Kombes Nanang.

HN melaporkan bahwa ia dipukul, dijambak, dan sempat mengalami trauma psikis hingga harus dirawat di Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Kota Malang.

Penganiayaan itu diduga terjadi karena HN tidak sengaja menyebabkan anjing peliharaan milik HNR mati. 

"Dari laporan tersebut, kami langsung melakukan penyelidikan untuk memberikan keadilan kepada korban," tambahnya.

Dari hasil penyelidikan penganiayaan itu, Satreskrim Polresta Malang Kota Polda Jatim menemukan fakta bahwa Rumah milik HNR ternyata digunakan sebagai penampungan CPMI yang terdaftar di PT NSP sebuah perusahaan yang diketahui tidak memiliki izin resmi untuk menampung calon pekerja migran.

Penampungan CPMI ini berlokasi di dua perumahan berbeda di Kecamatan Sukun. 

Saat penggerebekan pada Jumat (8/11/2024), ditemukan 41 CPMI yang sedang ditampung.

Setelah memeriksa 47 saksi dan menggelar perkara, Polisi menetapkan HNR dan DPP sebagai tersangka.

Kombes Nanang menjelaskan peran masing-masing tersangka, 

HNR berperan sebagai penanggung jawab tempat penampungan, sementara DPP menjabat sebagai kepala cabang PT NSP wilayah Malang.

Para CPMI ini sebelumnya mengikuti pelatihan di sebuah Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) di Tangerang selama tiga bulan, sebelum dikembalikan ke PT NSP di Malang.

"Dari hasil penyidikan, ternyata PT NSP tidak memiliki izin untuk mengoperasikan tempat penampungan CPMI," ungkap Kombes Nanang.

Atas perbuatannya HNR ia dijerat Pasal 351 subsider Pasal 352 KUHP dengan ancaman 5 tahun penjara. 

Selain itu, ia juga dijerat dengan Pasal 2 Undang-Undang RI No. 21 Tahun 2007 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) dan/atau Pasal 69 dan/atau Pasal 71 Undang-Undang RI No. 18 Tahun 2017 tentang Perlindungan Pekerja Migran Indonesia, dengan ancaman 15 tahun penjara. 

Tersangka DPP dijerat dengan pasal yang sama terkait TPPO.

Kombes Pol Nanang menegaskan penyidikan terus berlanjut, dan pihaknya akan memeriksa LPK di Tangerang yang terkait dengan kasus ini, mengingat PT NSP sudah beroperasi sejak Februari 2024.

“Kami akan terus menggali informasi lebih dalam," terang Kombes Nanang.

Sementara itu, dari 41 CPMI yang diamankan, 13 orang telah ditempatkan di Rumah Aman (Safe House) Dinas Sosial P3AP2KB Kota Malang, sementara 28 lainnya sudah dipulangkan ke rumah masing-masing.

Kasus ini menyoroti keseriusan Polresta Malang Kota Polda Jatim  dalam menangani kejahatan perdagangan orang. (Tim) 

© Copyright 2024 Onenewsjatim | All Right Reserved
close